Tugas pertama dari Kesehatan Mental
1. Jelaskan mengenai konsep sehat
2. Sejarah perkembangan kesehatan mental
3. Teori kepribadian sehat menurut Aliran Psikoloanalisa, Behavioristik, Humanistik
Nah dari pokok - pokok materi diatas akhirnya dapat tersusun penjabaran seperti berikut ini.
Konsep Sehat
Dengan memahami dan mengerti tentang konsep sehat akan banyak manfaat yang akan kita peroleh, nah disini kita akan membahas beberapa hal, seperti "senerapa pentingkah mengetahui konsep sehat itu?", "apakah definisi dari kesehatan?", serta "pangertian dari sehat menurut WHO". Untuk mengetahui itu semua silakan membaca nya di bawah ini.Begitu penting bagi kita untuk mengetahui pengertian dari sehat, kenapa? kerena sehat itu mahal harganya, oleh sebab itu kita harus senantiasa untuk mejaga kesehatan.
Begitu banyak orang bisa
mengerti akan hakekat sehat ketika dirinya sedang dalam keadaan sakit. Maka
dengan mengetahui akan konsep sehat sakit akan membantu kita dalam mengerti arti
penting kesehatan dalam kehidupan kita di dunia ini.
Kesehatan merupakan suatu pandangan akan kondisi yang fleksibel antara kesehatan badan jasmani dengan kesehatan mental rohani yang dibedakan dalam sebuah rentang yang selalu berfluktuasi atau berayun mendekati dan menjauhi puncak kebahagiaan hidup dari keadaan sehat yang sempurna.
Kesehatan merupakan suatu pandangan akan kondisi yang fleksibel antara kesehatan badan jasmani dengan kesehatan mental rohani yang dibedakan dalam sebuah rentang yang selalu berfluktuasi atau berayun mendekati dan menjauhi puncak kebahagiaan hidup dari keadaan sehat yang sempurna.
Berikut beberapa pengertian sehat menurut
WHO dan beberapa ahli kesehatan lainnya.
- Definisi sehat menurut Badan Kesehatan Dunia WHO adalah bahwasannya sehat merupakan suatu keadaan yang sempurna baik fisik, mental dan sosial serta tidak hanya bebas dari penyakit atau pun kelemahan.
- Pengertian sehat menurut UU N0. 23/1992 tentang kesehatan yaitu merupakan suatu keadaan sejahtera dari badan (jasmani), jiwa (rohani) dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomis.
Selanjutnya kita akan masuk kedalam pokok pembahasan yang kedua, "apakah itu?". Yang akan kita bahas selanjutnya adalah mengenai Sejarah Perkembengen Mental.
Sejarah
Gerakan Kesehatan Mental
A.
Era pra Ilmiah
1.
Kepercayaan Animisme
Sejak
zaman dulu sikap terhadap gangguan kepribadian atau mental telah muncul dalam
konsep primitif animeisme, ada kepercayaan bahwa dunia ini diawasi atau
dikuasisi oleh roh atau dewa. Orang primitrif percaya bahwa angin bertiup, ombak
mengalun, batu berguling, dan pohon tumbuh karena pengaruh roh yang tinggal
dalam benda tersebut.
Orang
yunani percaya gangguan mental terjadi karena dewa marah dan membawa pergi
jiwanya. Untuk menghindari kemarahannya, maka mereka mengadakan perjamuan pesta
(sesaji) dengan mantra dari korban.
2.
Kemunculan Naturalisme
Perubahan
sikap terhadap tradisi animisme terjadi pada zaman Hipocrates (460-467). Dia dan
pengikuutnya mengembangkan pandangan revolusioner dalam pengobatan, yaitu dengan
menggunakan pendekatan ”Naturalisme”, suatu aliran berpendapat gangguan mental
atau fisik merupakan akibat dari alam. Hipocrates menolak pengaruh roh, dewa,
syetan atau hantui sebagai penyebab sakit. Dia menyatakan: ”Jika anda memotong
batok kepala, maka anda akan menemukan otak yang basah, dan memicu bau yang
amis, akan tetapi anda tidak akan melihat roh, dewa atau hantuyang melukai badan
anda”.
Ide
naturalkistik ini kemudian dikembangkan oleh Galen, seorang tabib lapangan
pekerjaan pemeriksaan atau pembedahan hewan.
Dalam
perkembangan selajutnya, pendekatan naturalistik ini tidak dipergunakan lagi
dikalangan orang kristen. Seorang dokter perancis, Philipe Pinel (1745-1826)
menggunakan filasafat politik dan sosial yang baru untuk memecahkan problem
penyakit mental. Dia terpilih menjadi kepala Rumah Sakit Bicetre di Paris. Di
rumah sakit ini, pasiennya (yang maniac) dirantai, diikat ditembok dan ditempat
tidur. Para pasien yang telah dirantai selama 20 tahun atau lebih, mereka
dipandang berbahaya dibawa jalan disekitar rumah sakit. Diantara mereka banyak
yang berhasil, mereka menunjukkan lagi kecenderungan melukai atau merusak
dirinya sendiri.
B.
Era Ilmiah (Modern)
Perubahan
yang sangat berarti dalam sikap dan era pengobatan gangguan mental, yaitu dari
animisme (irrasional) dan tradisional ke sikap dan cara yang rasional (ilmiah),
terjadi saat berkembangnya Psikologi Abnormal dan psikiatri di Amerika Serikat,
yaitu pada tahun 1783. ketika itu benyamin rush (1745-1813) menjadi anggota
staff medis dirumah sakit Penisylvania. Dirumah sakit ini ada 24 pasien yang
dianggap sebagai ”lunaties” (orang-orang gila atau sakit ingatan).
Pada
waktu itu sedikit sekali pengetahuan tentang penyakit kegilaan tersebut, dan
kurang mengetahui bagaimana menyembuhkannya. Akibatnya, pasien tersebut didukung
dalam sel yang kurang sekali alat ventilasinya, dan mereka sekali digugur dengan
air.
Rush
melakukan usaha yang sangat berguna untuk memahami orang yang menderita gangguan
mental tersebut. Cara yang ditempuhnya adalah melalui penulisan artikel dalam
koran, ceramah, dan pertemuan lainnya. Setelah usaha itu dilakukan (selama
13tahun), pada tahun 1796, dirumah mental. Ruangan ini dibedakan untuk pasien
wanita dan pria. Secara berkesenimbungan, rush mengadakan pengobatan kepada
pasien dengan memberikan dorongan (motivasi) untuk mau bekerja, rekreasi, dan
mencari kesenangan.
Perkembangan
psikologi abnormal dan pskiatri memberikan pengaruh kepada lahirnya Mental
Hygiene yang berkembang menjadi suatu ”Body Of Knowledge” berikut
gerakan-gerakan yang teorganisir.
Perkembangan
kesehatan mental dipengaruhi oleh gagasan, pemikiran dan inspirasi para ahli,
hal ini terutama dari dua tokoh perintis, yaitu Dorothea Lynde Dix dan Clifford
Whittingham Beers. Kedua orang ini banyak mendedikasikan hidupnya dalam bidang
pencegahan gangguan mental dan pertolongan bagi orang miskin dan lemah. Dorthea
Lynde Dix lahir pada tahun 1802 dan meninggal duinia tanggal 17 July 1887. dia
adalah seorang guru sekolah di Massachussets, yang menaruh perhatian terhadap
orang yang mengalami gangguan mental. Sebagian perintis (pioneer), selama
40tahun dia berjuang memberikan pengorbanan terhadap orang gila secara lebih
manusiawi.
Usahanya
mula diarahkan pada para pasien mental dirumah sakit. Kemudian diperluas kepada
para penderita gangguan mental yang dikurung dirumah penjara. Pekerjaan Dix ini
merupakan faktror penting dalam membangun kesadaran masyarakat umum untuk
memperhatikan kebutuhan para penderita gangguan mental. Berkat usahanya yang tak
kenal lelah, di Amerika serilkat didirikan 32 rumah sakit jiwa, dimana dia layak
mendapat pujian sebagai salah seorang wanita besar di abad 19.
Pada
tahun 1909, gerakan kesehatan mental secara formal mulai muncul. Selama dsekade
1900-19090 beberpa organisasi kesehetran mental telah didirikan, sepert:
American Social Hygiene Associatin (ASHA), dan American Federation for Sex
Hygiene.
Perkembangan
gerakan dibidang kesehatan mental ini tidak lepas dari jasa Clifford Whittingham
Beers (1876-1943). Bahkan, karena jasanya itulah, dia dinobatkan sebagai ”The
Founder Of The Mental Hygiene Movement”. Dia terkenal karena pengalamannya yang
luas dalam bidang pencegahan dan pengobatan gangguan mental dengan cara yang
sangat manusiawi.
Dedikasi
Beers yang begitu kuat dalam kesehatan mental, dipengaruhi oleh pengalamannya
sebagai pasien dibeberapa rumah sakit jiwa yang berbeda. Selama dirumah sakit,
dia mendapatkan pelayanan atau pengobatan yang keras dan kasar (kuarang
manusia). Kondisi seperti ini terjadi, karena pada masa itu belum ada perhatian
terhadap masalah gangguan mental, apalagi pengobatannya.
Setelah
dua tahun mendapatkan perawatan dirumah sakit dia mulai memperbaiki dirinya, dan
selama tahun terakhirnya sebagai pasien, dia mulai mengembangkan gagasan membuat
suatu gerakan melindungi orang yang mengalami gangguan mental atau orang gila
(insane). Setelah dia kembali dalam kehidupan yang normal (sembuh dari
penyakitnya), pada tahun 1908 di menindaklanjuti gagasannya demngan
mempublikasikan sebuah tulisan autobiografinya sebagai, mantan penderita
gangguan mental, yang berjudul ”A Mind That Found It Self”. Buku ini disambut
baik oleh Willian james, sebagai seorang pakar psikologi. Dalam buku ini, dia
memberikan koreksi terhadap program pelayanan, perlakuan atau ”treatment” yang
diberikan para pasien dirumah sakit-rumah sakit yang dipandangnya kurang
manusiawi. Disamping itu dia melupakan reformasi terhadap lembaga yang diberikan
perawatan gangguan mental.
Program
Beers mendapat respon positif dari masyarakat, terutama kalangan para ahli,
seperti Wlliam James dan seorang Psikiatris ternama, yaitu Adolf Mayer. Begitu
tertariknya terhadap gagasan Beers, Adolf Mayer menyarankan menamai gerakan itu
dengan nama ”Mental Hygiene”. Yang mempopulerkan istilah ”Mental Hygiene” adalah
Mayer.
Terkait
dengan perkembangan gerakan kesehatan mental ini, Deutsch mengemukakan pada masa
dan pasca Perang Dunia I, gerakan kesehatan mental ini mengkonsentarsikan
programnya membantu mereka yang mengalami masalah serius. Setelah perang usai,
gerakan kesehatan mental semakin berkembang dan cakupan garapannya meliputi
berbagai bidang kegiatan, seperti : pendidikan, kesehatan masyarakat, pengobatan
umum, industri, kriminologi, dan kerja sosial.
Pada
tahun 1950 organisasi kesehatan mental terus bertambah, yaitu dengan berdirinya
”National Association For Mental Health” yang bekerjasama dengan tiga organisasi
swadaya masyarakat lainnya, yaitu ”National Committee For Mental Hygiene”,
”National Mental Health Foundation”, dan ”Psychiatric Foundation”.
Gerakan
kesehatan mental ini terus berkambang, sehingga pada tahun 1075 di Amerika
serikat terdapat lebih dari seribu tempat perkumpulan kesehatan mental.
Dibelahan dunia lainnya, gerakan ini dikembangkan melalui ”The World Federation
For Mental Health” dan “The World Health Organization”.
Pokok pembahasan yang terakhir, yang akan dibahas adalah mengenai teori kepribadian sehat menurut "Aliran Psikologi Analisa, Psikologi Behavioristik, Psikologi Humanistik."
Berbagai Teori Aliran Kepribadian Sehat
A. Aliran Psikoanalisa
Psikoanalisa
merupakan suatu bentuk model kepribadian. Teori ini sendriri pertama kali
diperkenalkan oleh Sigmun Freud (1856-1938). Freud pada awalnya memang
mengembangkan teorinya tengtang struktur kepribadian dan sebab-sebab gangguan
jiwa dan dengan konsep teorinya yaitu perilaku dan pikiran dengan mengatakan
bahwa kebanyakan apa yang kita lakukan dan pikirkan hasil dari keinginan atau
dorongan yang mencari pemunculan dalam perilaku dan pikiran. menurut teori
psikoanalisa, inti dari keinginan dorongan ini adalah bahwa mereka bersembunyi
dari kesadaran individual. an
apabila dorongan – dorongan ini tidak dapat disalurkan, dapat menyebabkan
gangguan kepribadian dan juga memggangu kesehatan mental yang disebut
psikoneurosis.
Dengan
kata lain, mereka tidak disadari. Ini adalah ekspresi dari dorongan tidak sadar
yang muncul dalam perilaku dan pikiran. Istilah “motivasi yang tidak disadari” /
(unconscious motivation) menguraikan ide kunci dari psikoanalisa. Psikoanalisis
mempunyai metode untuk membongkar gangguan – gangguan yang terdapat dalam
ketidaksadaran ini, antara lain dengan metode analisis mimpi dan metode asosiasi
bebas.
Teori
psikologi Freud didasari pada keyakinan bahwa dalam diri manusia terdapat suatu
energi psikis yang sangat dinamis. Energi psikis inilah yang mendorong individu
untuk bertingkah laku. Menurut psikoanalisis, energi psikis itu berasumsi pada
fungsi psikis yang berbeda yaitu: Id, Ego dan Super Ego.
Kepribadian
yang sehat menurut psikoanalisa
1. Menurut freud kepribadian yang sehat
yaitu jika individu bergerak menurut pola perkembanga yang ilmiah.
2.
Kemampuan dalam mengatasi tekanan dan kecemasan, dengan
belajar
3. Mental
yang sehat ialah seimbangnya fungsi dari superego terhadap id dan
ego
4. Tidak
mengalami gangguan dan penyimpangan pada mentalnya
5. Dapat
menyesuaikan keadaan ddengan berbagai dorongan dan keinginan
B. Aliran Behavioristik
Teori belajar behavioristik adalah sebuah teori yang dicetuskan
oleh Gage danBerliner tentang perubahan
tingkah laku sebagai hasil dari pengalaman.
Aliran behaviorisme memperlakukan manusia sebagai mesin, yaitu di dalam suatu system kompleks yang bertigkah laku menurut cara-cara yang sesuai dengan hukum. Dalam pandangan kaum behavioris, individu digambarkan sebagai suatu organisme yang bersifat baik, teratur, dan ditentukan sebelumnya, dengan banyak spontanitas, kegembiraan hidup, berkreativitas, seperti alat pengatur panas.
Kepribadian sehat behavioristik :
Aliran behaviorisme memperlakukan manusia sebagai mesin, yaitu di dalam suatu system kompleks yang bertigkah laku menurut cara-cara yang sesuai dengan hukum. Dalam pandangan kaum behavioris, individu digambarkan sebagai suatu organisme yang bersifat baik, teratur, dan ditentukan sebelumnya, dengan banyak spontanitas, kegembiraan hidup, berkreativitas, seperti alat pengatur panas.
Kepribadian sehat behavioristik :
Manusia adalah makhluk perespon; lingkungan mengontrol perilaku.
Manusia tidak memiliki sikap diri sendiri
Mementingkan faktor lingkungan
Menekankan pada faktor bagian
Menekankan pada tingkah laku yang nampak dengan mempergunakan metode
obyektif.
Sifatnya mekanis mementingkan masa lalu
Manusia diperlukan sebagai mesin, layaknya alat pengatur panas yang mengatur semuanya. Aliran ini menganggap manusia yang memberikan respons positif yang berasal dari luar. Dalam aliran ini manusia dianggap tidak memiliki sikap diri sendiri. Dan ciri-cirinya yaitu : tersusun baik, teratur dan ditentukan sebelumnya, dengan banyak spontanitas, kegembiraan hidup dan krativitas.
Jadi, manusia dilihat oleh para behavioris sebagai orang-orang yang memberikan respons secara pasif terhadap stimulus-stimulus dari luar dan manusia di anggap tidak memiliki diri sendiri.
Prinsip dasar behaviorisme:
1) Perilaku nyata dan terukur memiliki makna tersendiri, bukan sebagai perwujudan dari jiwa atau mental yang abstrak
2) Aspek mental dari kesadaran yang tidak memiliki bentuk fisik adalah pseudo problem untuk sciene, harus dihindari.
3) Penganjur utama adalah Watson : overt, observable behavior, adalah satu-satunya subyek yang sah dari ilmu psikologi yang benar.
4) Dalam perkembangannya, pandangan Watson yang ekstrem ini dikembangkan lagi oleh para behaviorist dengan memperluas ruang lingkup studi behaviorisme dan akhirnya pandangan behaviorisme juga menjadi tidak seekstrem Watson, dengan mengikutsertakan faktor-faktor internal juga, meskipun fokus pada overt behavior tetap terjadi.
5) Aliran behaviorisme juga menyumbangkan metodenya yang terkontrol dan bersifat positivistik dalam perkembangan ilmu psikologi.
6) Banyak ahli (a.l. Lundin, 1991 dan Leahey, 1991) membagi behaviorisme ke dalam dua periode, yaitu behaviorisme awal dan yang lebih belakangan.
Behavioristik di pengaruhi oleh stimulus-respon. Maksudnya adalah pengetahuan yang terbentuk melalui ikatan stimulus-respon akan semakin kuat bila diberi penguatan. Penguatan tersebut terbagi atas penguatan positif dan penguatan negatif.
Penguatan positif sebagai stimulus, dapat meningkatkan terjadinya pengulangan tingkah laku itu. Sedangkan penguatan negatif dapat mengakibatkan perilaku berkurang atau menghilang.
C. Aliran Humanistik
Abraham Maslow (1908-1970) dapat dipandang sebagai Bapak dari psikologi humanistik. Gerakan ini merasa tidak puas terhadap psikologi behavioristik dan psikoanalisis, dan memfokuskan penelitiannya pada manusia dengan ciri-ciri eksistensinya.
Psikologi humanistik mulai di Amerika Serikat pada tahun 1950 dan terus berkembang. Tokoh-tokoh Psikologi Humanistik memandang behavorisme mendehumanisasi manusia. Psikologi Humanistik mengarahkan perhatiannya pada humanisasi psikologi yang menekankan keunikan manusia. Menurut Psikologi Humanistik manusia adalah makhluk kreatif, yang dikendalikan oleh nilai-nilai dan pilihan-pilihannya sendiri bukan oleh kekuatan-kekuatan ketidaksadaran.
Maslow menjadi terkenal karena teori motivasinya, yang dituangkan dalam bukunya “Motivation and Personality”. Dalam buku tersebut diuraikan bahwa pada manusia terdapat lima macam kebutuhan yang berhirarki, meliputi:
1) Kebutuhan-kebutuhan fisiologis (the physiological needs)
2) Kebutuhan-kebutuhan rasa aman (the safety needs / the security needs)
3) Kebutuhan rasacinta dan memiliki (the love and belongingness needs)
4) Kebutuhan akan penghargaan diri (the self-esteem needs)
5) Kebutuhan akan aktualisasi diri (the self-actualization needs)
Menurut Maslow psikologi harus lebih manusiawi, yaitu lebih memusatkan perhatiannya pada masalah-masalah kemanusian. Ada empat ciri psikologi yang berorientasi humanistik, yaitu:
a) Memusatkan perhatian pada person yang mengalami, dan karenanya berfokus pada pengalaman sebagai fenomena primer dalam mempelajari manusia.
b) Memberi tekanan pada kualitas-kualitas yang khas manusia, seperti kreativitas, aktualisasi diri, sebagai lawan pandangan tentang manusia yang mekanistis dan reduksionis.
c) Menyadarkan diri pada kebermaknaan dalam memilih masalah-masalah yang akan dipelajari dan prosedur-prosedur penelitian yang akan digunakan.
d) Memberikan perhatian penuh dan meletakkan nilai yang tinggi pada kemuliaan dan martabat manusia serta tertarik pada perkembangan potensi yang inheren pada setiap individu (Misiak dan Sexton, 1988). Selain Maslow sebagai tokoh dalam psikologi humanistik, juga Carl Rogers (1902-1987) yang terkenal dengan client-centered therapy (Walgito, B 2002 : 80).
Referensi :
http://hamizann.blogspot.com/2013/06/konsep-sehat-sakit.html
http://winieindriawati.blogspot.com/2012/03/konsep-sehat-dan-sejarah-perkembangan.html
http://tsalissaminday14.blogspot.com/2013/04/kesehatan-mental-teori-kepribadian-sehat.htmlhttp://sangatidakmengasyikan.blogspot.com/2011/03/konsep-sehat-mental-menurut.html
http://agnesdevia.wordpress.com/2013/03/29/teori-kepribadian-sehat-menurut-aliran-psikoanalisa-aliran-behavioristik-dan-aliran-humanistik/